DPW NasDem Laporkan Penghitungan Suara ke DPP
Jakarta: Perwakilan Partai NasDem di seluruh wilayah bakal melaporkan hasil pemungutan suara ke pusat. Mereka juga hendak memaparkan kondisi di lapangan.
“Karena ini partai modern, kami mengembangkan (pengawasan) berbasis IT (informasi teknologi),” kata Ketua DPP NasDem Willy Aditya di NasDem Tower, Jakarta, Rabu, 14 Februari 2024.
Willy menyebut Partai NasDem memiliki sistem penghitungan yang bukan sekadar mengambil sampel. Melainkan betul-betul real time.
“Jadi berapa suara yang masuk dengan saksi yang sudah terlatih dan kita bangun jejaring,” papar dia.
Dia menyampaikan pemantauan bakal dilakukan langsung oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Surya Paloh memantau quick count dari NasDem Tower, Jakarta Pusat.
“Pukul 14.00 WIB (Surya Paloh) akan terhubung dengan semua DPW (dewan pimpinan wilayah) dan posko pemenangan caleg,” ujar dia.