Posted on / by Willy Aditya / in Berita

Surya Paloh Akan Bawa Kado ke HUT Gerindra Besok

Ketum Partai NasDem Surya Paloh akan menghadiri acara puncak HUT Gerindra di Sentul, Jawa Barat, besok. Paloh disebut akan membawa kado untuk Gerindra.
“Besok Bang Surya akan bawa kadonya,” kata Ketua DPP NasDem Willy Aditya setiba di acara silaturahmi Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus di Hambalang, Jawa Barat, Jumat (14/2/2025).

Willy menyinggung Valentine’s Day pada Jumat (14/2) setara dengan hubungan antara NasDem dan Gerindra. Menurutnya, Paloh dan Prabowo memiliki hubungan yang dekat sudah lama.

“Nanti kita lihat sajalah, biar kan kemudian hari Valentine. Ormas NasDem juga lahir tanggal 1 Februari, jadi spiritnya masih sama. Jadi sama-sama dekat, Pak Prabowo sama Pak Surya itu ya berteman cukup lama,” kata Willy.

Diketahui, Prabowo mengumpulkan para anggota kabinet sekaligus koalisi politiknya ke kediaman di Hambalang, Jumat (14/2). Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pertemuan itu berisi silaturahmi dan makan bersama.

“Silaturahmi akan diisi dengan jabatan tangan, minum teh dan kopi bersama, serta makan bersama di hari Jumat,” kata Muzani.

*sumber : detik.com

Tinggalkan Balasan